oleh

Kain Luwur Penutup Makam Syech Ronggo Pernah Di Hargai Puluhan Juta Rupiah

-Budaya-10.939 views

Selembar kain mori penutup makam pernah di hargai satu juta rupiah, sedangkan potongan kain mori bekas luwur makam akan di ganti dengan uang seikhlasnya antara 10rb hingga 20rb rupiah dari para pengunjung haul.

Dalam sekali lelang kain luwur, panitia haul bisa meraup uang dari hasil lelang kain luwur hingga ratusan juta rupiah, bahkan di beberapa event hasil uang yang di dapat mampu menembus 300jt.

Namun uang dari hasil seluruh lelang tersebut akan di kumpulkan oleh panitia, sebagai biaya untuk kepentingan masjid, maqom, dan jasa untuk perawatan pengembangan maqom Syech Ronggo Kusumo.

Nilai maksimal harga lelang tertinggi pernah di capai untuk satu kain luwur penutup nisan, yang saat itu di ganti dengan sodaqoh uang sebesar 20jt rupiah oleh seorang peziarah.

Peziarah yang menghargai kain luwur dengan harga puluhan juta rupiah tersebut bukanya tanpa alasan, sebab kebanyakan mereka adalah para pejabat yang sukses setelah menjalani laku di makam mbah Ronggo Kusumo.

Untuk itu, sebagai wujud rasa syukur, pejabat tersebut lantas mewujudkanya dengan cara ikut di dalam lelang kain luwur.

Cara ini dipakai sebagai wujud rasa syukur, karena uang yang di berikan dalam lelang akan lebih bermanfaat apabila di pergunakan untuk perawatan maupun keperluan lain yang berkaitan dengan kepentingan makam.

Tetapi lebih dari itu, kain luwur makam mbah Ronggo Kusumo sangat di percaya oleh para peziarah memiliki tuah. Tidak hanya membuat pemiliknya laris dan sukses dalam menjalankan usahanya, tetapi juga bisa dipakai sebagai pegangan tolak bala.

Bahkan dikalangan para pejabat, kain luwur ini dipercaya mampu membuat mereka percaya diri dalam memimpin, mudah menaiki jenjang karier, dan menjadi pegangan pagar ghaib bagi mereka yang mempercayainya. (“)

 

 

 

 

Follow Lokabali.com di Google News



Komentar

Berita Lain