oleh

Rektor Univet Lantik Pejabat BPK, Pengelola Lab dan Pejabat UPMI Univet Bantara Sukoharjo

-Education-2.706 views

LOKABALI.COM- Setelah berakhir masa jabatanya pada tanggal 16 Juli 2022, Rektor Universitas Veteran Bantara Sukoharjo, memberhentikan dengan hormat pejabat BPK, Pengelola Laboratorium dan pejabat UPMI Univet Bantara Sukoharjo periode 2018-2022.

Selanjutnya Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof.Dr. Nugraheni, M.Hum, mengangkat pejabat baru periode 2022-2026, melalui SK Rektor yang di serahkan kepada pejabat baru pada hari Senin siang, 18 Juli 2022, bertempat di Ruang Seminar Lantai 3 Gedung H kampus Univet Bantara Sukoharjo.

Keterangan gambar : Penyerahan SK dari Rektor Univet Bantara Skhj kepada pejabat baru / Foto: Lokabali

Hadir pada acara Pemberhentian dan Pelantikan Pejabat BPK, Pengelola Laboratorium dan Pejabat UPMI Univet Bantara Sukoharjo, Ketua YPPP Veteran Sukoharjo, Dewan Pengawas YPPP Veteran Sukoharjo, Wakil Rektor I, II, III. Direktur Program Pasca Sarjana, Dekan, Wakil Dekan, Kepala Biro, Ketua BPMI dan Kepala Humasker Univet Bantara Sukoharjo.

Dalam sambutanya Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Nugraheni, M. Hum menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar besarnya kepada pejabat lama yang telah purna masa tugasnya.

‘ Kepada pejabat yang baru di lantik saya berpesan, untuk senantiasa memegang teguh amanah yang di embankan dengan sebaik baiknya. Sebagai umat beragama, amanah tersebut tidak hanya di pertanggung jawabkan kepada lembaga, akan tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa.’ Pesan Rektor dalam sambutanya.

Keterangan gambar : Rektor Univet Bantara Sukoharjo, saat memberikan sambutan / Foto: Lokabali

Sebab menjalankan amanah dengan sebaik baiknya merupakan wujud nyata kita sebagai umat manusia ciptaan Allah, di dalam memberikan manfaat kepada orang lain.

Semoga dengan pejabat baru akan memberikan semangat baru. Apalagi pada saat ini Univet Bantara Sukoharjo tengah berbenah menuju akreditasi unggul. Insyaallah satu demi satu program studi kita ajukan untuk pengajuan akreditasinya. Yang saat ini sedang proses adalah pendidikan bahasa daerah yeng sudah menggunakan akreditasi baru.

‘ Kalau nanti ada tiga atau empat program studi kami yang telah meraih akreditasi unggul, insyaallah universitas akan mengajukan akreditasi lagi.’ ujar Rektor dalam keteranganya.

Sementara itu pada proses pengangkat pejabat yang baru, pihak Universitas telah melakukan serangkaian tahapan, sejak dari pemberitahuan kepada satuan kerja, mengumpulkan calon nama nama pejabat, di ajukan ke rektor hingga pengajuan nama nama tersebut ke yayasan.

Kepada para pengajar, karyawan dan seluruh pegawai di lingkungan Univet Bantara, di sarankan oleh rektor untuk mengecek masa berlakunya SK, agar status kepegawaian dan jabatanya jelas.

Universitas Veteran Bangun Nusantara merupakan perguruan tinggi swasta di Sukoharjo yang banyak di minati para siswa lulusan baru. Ruang kelas yang nyaman didukung lingkungan kampus yang asri dan fasilitas memadai, membuat para mahasiswa betah belajar dikampus Univet.

Apalagi biaya pendidikan di kampus Univet Bantara Sukoharjo relatif dapat dijangkau oleh semua kalangan. Hal tersebut sejalan dengan misi lembaga untuk mencapai masyarakat yang berpendidikan. / Jk

Follow Lokabali.com di Google News



Komentar

Berita Lain