oleh

Perpecahan Di Tubuh Partai Golkar Solo, Henry Di Gadang Para Kader Maju Memimpin

-Politik-1.061 views

LOKABALI.COM – Di tengah hiruk pikuk partai politik menyiapkan verifikasi kepesertaan Pemilu 2024, DPD Partai Golkar Kota Solo justru mengalami persoalan. Tubuh partai berlambang pohon beringin di bawah kepemimpinan RM.Koes Raharjo, S.H mengalami perpecahan.

Hal tersebut terungkap dalam konperensi pers usai acara silaturahmi kader Partai Golkar Kota Surakarta yang di selenggarakan oleh Forum Peduli Partai Golkar Surakarta (FP2GS). Senin malam(12/6/22).

Koes di anggap rapuh, terpecah belah dan di ambang kehancuran. Oleh karena itu melalui ketuanya, Lukas Suryantoro, FP2GS menyatakan mosi tidak percaya terhadap kepemimpinan Koes Raharjo. Gerakan FP2GS merupakan bentuk dukungan nyata mosi tidak percaya kepada Koes Raharjo yang pernah di sampaikan ke DPD Partai Golkar Propinsi Jawa Tengah empat bulan yang lalu.

‘ FP2GS Mendesak pimpinan Partai Golkar Jawa Tengah untuk segera melengserkan Koes Raharjo dari kursi ketua, agar Partai Golkar Kota Surakarta terbebas perpecahan dan kehancuran ‘ Tegas Lukas dalam pernyataan sikapnya.

Partai Golkar Kota Surakarta imbuh Lukas, senantiasa siap dan berkomitmen memenangkan Pemilu 2024 dengan target perolehan tujuh kursi di DPRD tingkat II. Serta mendukung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto maju sebagai capres 2024.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Surakarta, Drs. Bandung Joko Suryanto, SH, M.H dalam keterangannya menegaskan, mosi tidak percaya kader Partai Golkar merupakan puncak kekecewaan terhadap kepemimpinan Koes Raharjo yang sudah lama terpendam.

Bandung mengklaim, peryataan sikap FP2GS di dukung oleh mayoritas pengurus di 54 Kelurahan, 7 ormas dan sayap Partai Golkar Di Kota Surakarta.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Solo ini juga menyampaikan, adanya usulan dari para keder Partai Golkar yang menginginkan Henry Indraguna memimpin Partai Golkar di Kota Surakarta.

Henry di nilai mampu merampungkan persoalan di tubuh Partai Golkar Kota Surakarta. Apalagi kapasitas dia selama ini sudah tidak di ragukan lagi sebagai pengurus sekaligus Dewan Pakar DPP Partai Golkar.

Oleh sebab itu melalui pergantian kepemimpinan, Partai Golkar Kota Surakarta di harapkan dapat segera menatap masa depan yang lebih baik untuk bangsa dan negara Indonesia, tutupnya. /Jk

Follow Lokabali.com di Google News



Komentar

Berita Lain