LOKABALI.COM- PT. Naila Syafaah Wisata Mandiri, Kantor Cabang Klaten, Minggu pagi (10/9) menyelenggarakan teori dan praktek umroh bagi para calon jamaah yang akan berangkat umroh ke tanah suci.
Sebanyak 57 calon jamaah umroh yang terdiri dari 41 orang calon jamaah umroh paket Al Andalus, Umroh plus Dubai 8 orang, titipan dari cabang Sukoharjo 2 orang di tambah paket Al Andalus 6 orang yang kana berangkat besuk pada bulan November, jelas Sukamto, S.Ag selaku Direktur PT Naila Syafaah Wisata Mandiri Kantor Cabang Klaten dalam keteranganya.

Yang sama, Hj. Siti Shalikah selaku Divisi Marketing PT. Naila Syafaah Wisata Mandiri Kantor Cabang Klaten mengatakan, pemberian teori dan praktek manasik di lakukan untuk memudahkan dan mengenalkan kepada calon jamaah umroh apa saja yang nanti harus di lakukan di tanah suci.
Pelatihan di mulai sejak dari mengenakan baju ikrom sampai menjalankan ibadah umroh. Jamaah juga di tanamkan pentingnya menjalin rasa kebersamaan dan persaudaraan dalam satu rombongan.
‘ Melalui simulasi ini seolah olah kita persis menjalankan ibadah umroh yang sesungguhnya. Rencananya akan memakan waktu sembilan hari sejak dari pemberangkatan sampai kembali ke tanah air ‘ Kata Hj Siti Shalikah
Shalikah berharap, setelah menjalankan umroh, para jamaah dapat merubah segala hal yang kurang baik menjadi baik. Yang kurang dermawan akan menjadi lebih dermawan lagi.
‘Setelah umroh di harapkan kita dapat berdakwah, sekaligus luas dan luwes. Luas dalam pandangan kita dan luwes dalam membawa diri kita di tengah masyarakat ‘ Tuturnya.
Teori manasik umroh PT Naila Syafaha Wisata Mandiri Kantor Cabang Klaten di lakukan di rumah Hj Siti Shalikah Ngaran Mlese, Klaten. Selanjutnya jamaah diajarkan praktek umroh di Masjid At ta’awun dan embarkasi haji Donohudan./ Jk
https://youtu.be/fuP_xxFaMBM




















Komentar